Dr. Bambang Qomaruzzaman, M.Ag, salah satu dosen perguruan tinggi UIN
Sunan Gunung Djati Bandung, beliau berkelahiran Banten dan merupakan pendiri
dari Yayasan Pasamoan Sophia Tahun 1987 dan termasuk pendiri dan penanggung
jawab Padepokan Ulin Karuhun Pasamoan Sophia. Sebelum masuk di Ulin Karuhun
beliau merupakan bagian dari seni gerak padepokan Paku Banten. Jabatan di Perguruan
Ulin Karuhun sebagai Guru Besar, Penanggung Jawab dan Penasihat.
Drs. Ahmad Gibson Al-Busthomi, putra asli ci datar garut yang banyak
menggeluti berbagai pemikiran kontemporer, dan sosial lainnya. Beliau juga
merupakan dosen di perguruan tinggi UIN Sunan Gunung Djati Bandung ngajar
tentang Filsafat jabatan di Ulin Karuhun merupakan Pendiri dan sekaligus penasehat.
Sebelum mendirikan Padepokan Ulin karuhun beliau sempat berlatih atau latihan
di Pencak Silat Tenaga Dasar (PSTD). Jabatan di Perguruan Ulin Karuhun sebagai
Guru Besar, Penanggung Jawab dan Penasihat.
Didi Supriadi, S.Pd.I, lahir di Majalengka putra asli kadipaten
yang menggeluti pencak silat, sempat mampir ke berbagai perguruan perguruan
pertama di Perguruan sima kuda hitam lanjut ke Silat Karomah Asmaul Husna/
Silat Kontak, bekerja di perguruan tinggi UIN Sunan Gunung Djati Bandung sebagai
staff Bagian Kerjasama dan Kelembagaan jabatan di Ulin karuhun merupakan
pendiri dan pelatih.
Dr. R. Yuli A. Hambali, M. Hum, Kelahiran Bandung 16 juli tahun 1969 salah satu keturunan Sunan Ci pancer
yang berdomisili malangbong-garut, beliau merupakan salah satu pengajar di
Universitas Islam Negeri sunan Gunung Djati Bandung, sebagai Dosen Filsafat
Starata satu di fakultas Ushuluddin. Sebelum di ulin karuhun sempat masuk di
BKC (Bandung Karate club). Masuk ke torekat Asy-Syahdatain untuk
menyempurnakan/menggodok diri di wilayah spritualnya. Jabatan di Perguruan Ulin
Karuhun sebagai Guru Besar, Ketua Perguruan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar